get app
inews
Aa Text
Read Next : Antisipasi Penyanderaan, Satgas Ops Damai Cartenz-2024 Perketat Penjagaan di Wilayah Papua

Sambut HUT Polri ke-77, Satgas Damai Cartenz Gelar Donor Darah

Selasa, 27 Juni 2023 | 12:06 WIB
header img
Personel Satgas Damai Cartenz saat mendonorkan darahnya untuk masyarakat di kabupaten Mimika. Foto: Nathan Making

TIMIKA, iNewsJapura.id – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77, Satuan Tugas Operasi Damai Cartenz 2023 menggelar donor darah yang bertempat di Mako Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Papua, Kab. Mimika, Senin (26/06/2023).

Kegiatan Bhakti Sosial Donor Darah ini dipimpin langsung oleh Kaops Damai Cartenz 2023 Kombes Pol. Faizal Ramadhani dan dihadiri oleh Pejabat Utama Satgas Damai Cartenz 2023 serta diikuti oleh pada personel Satgas Damai Cartenz yang berjumlah 100 orang.

Kepala Operasi Damai Cartenz 2023 Kombes Pol. Faizal Ramadhani mengatakan bahwa kegiatan bhakti sosial donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Bhayangkara Ke-77 tanggal 01 Juli 2023.

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian dari Personel Satgas Damai Cartenz guna membantu masyarakat yang membutuhkan donor darah di Kab. Mimika,” kata Faizal.

Tak hanya di Timika sendiri, pihaknya juga mengatakan kegiatan donor darah ini digelar juga di Jayapura dan 9 wilayah operasi.

“Jadi bukan cuman di Timika sini kita laksanakan  kegiatan donor darah tetapi kita juga laksanakan di Posko Damai Cartenz di Jayapura serta di 9 wilayah-wilayah yang menjadi prioritas operasi Damai Cartenz,” lanjutnya.

Kegiatan donor darah ini dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 dengan tema “Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju” ini diselenggarakan atas kerja sama personel Batalyon B Pelopor Mimika dan PMI Kab. Mimika.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut