get app
inews
Aa Read Next : Alpius Toam Tegaskan Lahan Bangunan SMPN 1 Sentani Tanggung Jawab Pemkab Bukan Oknum

Kapolres: Polisi Siap Mengawasi Program Pemerintah, Kontraktor Tolong Bekerja dengan Baik

Kamis, 06 Juli 2023 | 13:22 WIB
header img
Kapolres Mamberamo Raya AKBP Supraptono saat penandatanganan berita acara serah tetima pembayaran hak ulayat. Foto: Istimewa

MAMBERAMO RAYA, iNewsJayapara.id - Harapan Kapolres Mamberamo Raya ini disampaikan dalam ibadah syukur yang di gelar PT. Tigi Jaya Permai sebelum memulai pekerjaan pengaspalan jalan Poros di Kasonaweja distrik Mamberamo tengah kabupaten Mamberamo Raya (4/7/2023)

Dalam sambutannya kapolres mengatakan pihaknya akan mendukung penuh setiap kebijakan dan program yang dilaksanakan pemerintah kabupaten Mamberamo raya dalam meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.

"Dengan adanya peningkatan infrastruktur jalan yang dilakukan pemerintah kabupaten Mamberamo pasti akan berdampak pada peningkatan ekonomi masyarakat, untuk kami sebagai pihak keamanan baik Polri maupun TNI akan bersinergi untuk mengawal pekerjaan pengaspalan jalan ini, katanya.

AKBP Supraptono juga menambakan mengingat pelaksanaan pekerjaan pengaspalan ini dikerjakan di pertengahan tahun tentunya waktu pekerjaan harus dapat gunakan seefisien mungkin oleh pihak ketiga maupun dinas terkait.

"Kepada Kontraktor tolong waktunya dipedomani dengan baik sebab kamipun akan melakukan pengawasan, sehingga program ini dapat berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama," tutupnya.

Usai memberikan sambutan Kapolres bersama Forkompinda yang hadir menyaksikan secara langsung penandatanganan berita acara serah terima pembayaran hak ulayat sebesar 200 juta kepada masyarakat pemilik hak ulayat.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut