get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Papua Dinilai Lambat Tangani Dugaan Suket Palsu, Samuel Jenggu Ancam Lapor ke Wapres

Viral Video Ajakan Bela Palestina Ustad Husein, MUI Kab. Jayapura: Jangan Terprovokasi

Kamis, 30 November 2023 | 06:00 WIB
header img
Berdialog terkait viralnya video ajakan bela palestina yang beredar di media sosial. Foto: Cornelia Mudumi

JAYAPURA, iNewsJayapura.id - Klarifikasi terkait viralnya video ajakan bela palestina yang beredar di media sosial hal ini ditanggapi serius dalam pertemuan yang berlangsung di salah satu cafe yang berada di Sentani Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua. Rabu (29/11/2023).

Pertemuan tersebut sendri dihadiri langsung Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, Ketua MUI Kab. Jayapura Mustofa, Ketua Sementara Pokja Agama MRP (Majelis Rakyat Papua) Izak R. Hikoyabi, Sekretaris Sementara Pokja Agama MRP Korinus Reri, Ketua HKJM Kab. Jayapura Supardi serta Ketua panitia aksi bela Kemanusiaan dan dan Perdamaian Palestina - Israel Sakaruddin.

Dalam klarifikasi Ketua MUI Kab. Jayapura mengimbau seluruh umat beragama di Kab. Jayapura agar tidak terprovokasi atas video Ustad Muhammad Husein yang beredar di sejumlah media sosial maupun grup WhatsApp.

"Kab. Jayapura adalam rumah bersama seluruh umat beragama, keharmonisan dan kerukunan beragama yang telah terjalin hingga saat ini harus dijaga dan dipelihara, jangan mudah terhasut, ataupun terprovokasi dengan video tersebut," katanya.

Sementara Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, dalam kesempatannya juga menghimbau agar masyarakat yang memiliki video tersebut tidak lagi menyebarkan atau menyimpannya, jikalau sudah terlanjur dan memiliki video tersebut ia menghimbau agar dihapus saja.

"terkait dengan video tersebut kami akan melakukan langkah - langkah dan kerjasama dengan Satuan Cyber Polda Papua untuk menindak oknum warga yang telah membuat maupun menyebarkan video tersebut, Kab. Jayapura adalah rumah bersama sehingga perlu untuk kita jaga bersama juga," pungkasnya.

Sementara Ketua Sementara Pokja Agama MRP Izak R. Hikoyabi mengatakan Papua adalah Tanah Injil dan tanah damai hal tersebut sudah berlangsung lama oleh sebab itu keharmonisan umat beragama di Tanah Papua harus tetap terjaga.

"Kabupaten Jayapura adalah salah satu daerah yang sangat menjunjung tinggi toleransi antar umat beragama, oleh sebab itu saya menghimbau agar tidak terprovokasi dengan isu - isu yang dapat membelah persatuan dan kesatuan serta keberagaman yang sudah terjalin selama ini," tutupnya.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut