get app
inews
Aa Read Next : KPU Papua Pegunungan Gelar Rakor Persiapan Pemeriksaan Anggaran Pemilu 2024, Ini Pesan Ketua KPU

Harapan Masyarakat Jayawijaya Soal Presiden Terpilih di Pemilu 2024

Senin, 19 Februari 2024 | 18:58 WIB
header img
Sejumlah warga Jayawijaya memberikan tanggapan terkait Pemilu 2024. Foto: Darul Muttaqin

JAYAWIJAYA, iNewsJayapura.id - Pelaksanaan Pemilihan Umum serentak pada 14 Februari 2024. di Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan khususnya di wilayah Distrik Wamena menimbulkan berbagai tanggapan dan harapan masyarakat terkait sosok pemimpin Indonesia pada periode 2024-2029.

Salah satu warga yang juga pelajar SMA di Distrik Wamena, Kabutani menyampaikan harapannya untuk Presiden dan Wakil Presiden Terpilih nanti agar bisa membangun Papua Pegunungan khususnya di Kabupaten Jayawijaya sesuai undang-undang.

"Harapan saya ketika presiden terpilih dapat menepati janjinya untuk membangun Tanah Papua khususnya di Provinsi Papua Pegunungan di Kabupaten Jayawijaya," kata Kabutani saat ditemui iNewsJayapura.id di depan kantor Bupati Jayawijaya, Senin (19/2/2024).

Melsi yang merupakan masyarakat perantau, namun sudah menetap di Wamena juga menyampaikan harapannya kepada Presiden terpilih untuk memberantas kemiskinan di Indonesia, khusunya di Papua Pegunungan yang merupakan Provinsi baru.

"Harapan saya sebagai masyarakat di Kabupaten Jayawijaya, siapapun yang terpilih jadi Presiden semoga ada pemerataan bagi warga negara, dan juga dapat memberantas kemiskinan khususnya di wilayah Papua Pegunungan," ucapnya.

Sementara itu, Anggraeni Salossa, warga Wamena usai menyalurkan hak suaranya di TPS 13 Kompleks P dan K Kelurahan Wamena Kota sangat mengharapkan sosok pemimpin bangsa yang baik, bijaksana dan takut akan Tuhan. Sehingga Pemimpin yang terus membangun negeri jauh baik lagi.

Editor : Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut