Jelang Detik-Detik HUT ke-78 RI, Dandim 1715/Yahukimo Pimpin Upacara Taptu dan Pawai Obor

Darul Muttaqin
Usai Upacara, Dandim saat menyalakan obor perdana kepada perwakilan obor dan melepas peserta pawai. Foto: Istimewa

DEKAI, iNewsJayapura.id – Ratusan personel gabungan TNI-Polri, ASN Pemerintah Kabupaten Yahukimo,  anggota pramuka dan para pelajar mengikuti pelaksanaan Upacara Penetapan Waktu (Taptu) dan Pawai Obor yang berlangsung pada Rabu (16/8/2023), bertempat di Halaman Asrama Koramil Dekai, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Komandan Kodim 1715/Yahukimo Letkol Inf. Tommy Yudistyo yang turut dihadiri oleh para unsur Forkopimda, diantaranya Bupati Kab. Yahukimo Didimus Yahuli, Ketua DPRD Yahukimo Yosias Mirin, Plh. Sekda Kab Yahukimo Suhayatno, Kabag Ops Polres Yahukimo AKP Alwi Wairoy dan para pimpinan SKPD lingkup Pemkab Yahukimo.

Pelaksanaan Upacara Taptu dan Pawai Obor tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan dalam rangka memperingati detik-detik HUT Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Yahukimo.

Pada kesempatannya, Dandim menuturkan bahwa upacara Taptu merupakan salah satu sarana untuk memaknai diri sendiri sebagai wujud kerja keras dalam mempertahankan kemerdekaan hasil perjuangan para pahlawan terdahulu, sekaligus untuk mengenang jasa para pahlawan yang bekerja keras berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia.

“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menggerakkan para generasi muda untuk ikut mengisi kemerdekaan dengan tetap menjaga keutuhan NKRI dan memahami setiap makna kemerdekaan bangsa yang telah diraih,” ujar Dandim.

Editor : Damn

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network