get app
inews
Aa Read Next : Tokoh Agama Kampung Sumun Apresiasi Bupati Kaimana Freddy Thie

Bupati dan Wabup Kaimana, Berburu Takjil Jajanan Khas Ramadhan

Senin, 10 April 2023 | 10:06 WIB
header img
Bupati Freddy Thie dan Wakilnya Hasbullah Furuada belanja takjil di pasar tradisional Kaimana lalu di bagikan pada masyarakat secara langsung. Foto : Dheddy Rumangun/iNewsJayapura.id

KAIMANA, iNewsJayapura.id - Salah satu tradisi unik di Indonesia selama bulan puasa adalah berburu takjil. Hampir semua daerah memiliki menu takjil yang berbeda-beda, termasuk di Kabupaten Kaimana, Papua Barat.

Kegiatan berburu takjil ternyata tidak saja menjadi rutinitas umat muslim di Kaimana, Bupati Freddy Thie dan Wakilnya Hasbullah Furuada juga ikut larut dalam suasana menyambut berbuka puasa itu dengan membeli jajanan khas Ramadhan kemudian dibagikan kepada warga yang melintas.

"Saya bersama ade Wakil Bupati Hasbullah Furuada dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berbagi takjil jelang berbuka puasa kepada warga dan pengendara yang melintas di Wilayah Pasar Baru Kelurahan Krooy," tutur Bupati Freddy Thie di Kaimana, Sabtu (08/04/2023) sore.

Sebelum berbagi takjil, Bupati dan Wakil membeli jajanan takjil di pedagang pasar. "Semua takjil yang dibagikan kami borong semua dari para pedagang pasar yang muncul setiap bulan suci Ramadhan disepanjang jalan pasar baru. Takjil yang dibagikan diantaranya pisang ijo, minuman dingin, kue dan berbagai jajanan khas ramadhan," jelasnya.

Freddy Thie merasa bersyukur bisa ikut turun langsung membagikan takjil gratis untuk masyarakat, terlebih kepada umat muslim yang menjalani ibadah puasa.

"Kegiatan ini sekedar berbagi dan berharap menjadi berkah dalam suasana Ramadhan ini. Semoga amal ibadah dalam bulan puasa ini selalu mendapatkan berkah dari Allah Yang Maha Kuasa, dan semoga menjelang lebaran ini ibadah kaum muslim semakin kuat dan sehat,” imbuhnya

Editor : Herawati

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut