get app
inews
Aa Read Next : Menyambut Hari Juang Infanteri Ke-75 Tahun, Yonif 764/Iamba Baua Gelar Karya Bakti Bersih-bersih

Bupati dan Wabup Kaimana Turut Serta Melakukan Pemasangan Tiang Alif Masjid Nurul Anshar 

Minggu, 30 Juli 2023 | 15:05 WIB
header img
Bupati Kaimana yakni Freddy Thie saat melakukan Pemasangan Tiang Alif Masjid Nurul Anshar. Foto: Dheddy Rumangun

KAIMANA, iNewsJayapura.id - Bupati dan Wakil Bupati Kaimana yakni Freddy Thie dan Hasbulla Furuada turut serta melakukan Pemasangan Tiang Alif Masjid Anshar yang terletak di kompleks Air Merah. Pemasangan di lakukan dengan menggunakan Ritual Adat. 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Kaimana Freddy Thie dan Wakil Bupati Hasbullah Furuada serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). 

Prosesi adat pada pemasangan Tiang Alif di lakukan dari Masjid Kampung Seram, kemudian Tiang Alif diserahkan oleh Raja Namatota dan Raja menyerahkan kepada pemerintah daerah yakni Bupati Freddy Thie dan Hasbulla Furuada untuk bersama masyarakat mengantar ke Masjid Nurul Anshar untuk dipancangkan di kubah Masjid Nurul Anshar Air Merah, Sabtu (29/07/2023).

Wabup Hasbullah mewakili pemerintah daerah berterima kasih kepada Ketua Pantia pembangunan Masjid, para remaja masjid, dan seluruh masyarakat yang telah mengembalikan ritual yang sekian lama hilang di Kaimana.

"Hari ini tradisi pemancangan Tiang Alif pada Masjid Nurul Anshar membuktikan bahwa kita mampu mengembalikan jati diri masyarakat Kaimana", tandas Wabup.

Wabup juga menyampaikan bahwa penancapan Tiang Alif sebagai bukti bahwa toleransi di Kaimana begitu subur. Nilai toleransi beragama di Kaimana sebagai warisan leluhur terus dijaga dan dibuktikan dengan momen penancapan Tiang Alif.

"Momen penancapan tiang alif ini adalah momen toleransi. Karena melibatkan berbagai agama dalam prosesi ini", tegas Hasbulla.

Selanjutnya, orang nomor dua di Kaimana menyampaikan bagaimana Pemda terus berupaya memberikan perhatian kepada umat beragama di Kaimana. 

"Tadi bapa Bupati bisik-bisik ke saya, nanti (masjid Nurul Anshar) akan dibantu sebanyak 100 juta, begitu pula terkait akses dari jalan raya menuju ke Masjid akan diperbaiki", ujar Wabup Hasbulla.

Pemda Kaimana selama kurang dari tiga tahun ini telah membantu umat beragama untuk melaksanakan ibadah keagamaan seperti wisata rohani KKR, Haji, Umroh dan sebagainya.

Berkaitan dengan pembangunan Masjid Nurul Anshar, diketahui mendapat anggaran sebanyak Rp.63.000.000. Ketua Panitia, Firman Naim menyebutkan bahwa dana 63 juta bersumber dari sumbangan umat Islam di seluruh Kaimana.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut