get app
inews
Aa Read Next : Satgas Damai Cartenz bersama Polres Asmat Amankan Penyuplai Bama dan Penadah Dana dari KKB

Pesta Miras di Asmat, 4 Tewas

Sabtu, 24 Februari 2024 | 17:54 WIB
header img
Kapolres Asmat, AKBP Agus Hariadi saat mengunjungi korban miras di RSUD Asmat. Sabtu (24/2/2023). Foto : Petrus Letsoin

ASMAT, iNewsJayapura.id -Jumlah korban pesta minuman keras (miras) oplosan di Kabupaten Asmat, Papua Selatan bertambah menjadi 68 orang. Empat diantaranya dinyatakan tewas.

Kapolres Asmat, AKBP Agus Hariadi menjelaskan, 57 orang lainnya sudah dinyatakan membaik meski masih harus dilakukan perawatan. Sedangkan tujuh orang dalam perawatan intensif di RSUD Asmat.

“Yang terdaftar di IGD sebanyak 68 orang. 4 orang dinyatakan meninggal dunia. 57 Orang sudah dipulangkan untuk rawat jalan sedangkan 7 Orang masih dalam perawatan di RSUD Asmat," ujar Kapolres, Sabtu (24/2/2024).

Kapolres mengungkapkan masih terus mendalami perkara ini. Sejumlah barang bukti yaitu 48 botol miras telah diamankan polisi.

"Kami berencana mengirim sampel miras ke Jayapura untuk dilakukan uji laboratorium," pungkasnya.

Editor : Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut