JAYAWIJAYA, iNewsJayapura.id - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Papua Pegunungan terus melakukan monitoring ke delapan Kabupaten yang ada di Papua Pegunungan untuk memastikan jalannya proses rekapitulasi penghitungan perolehan suara pada pemilu presiden dan legislatif tahun 2024.
Komisioner KPU Papua Pegunungan, Melkianus Kambu menyampaikan bahwa Komisioner membagi tugas melaksanakan kegiatan tersebut.
Sesuai dengan PKPU Nomor 5 Tahun 2024, maka KPU Papua Pegunungan melakukan supervisi dan monitoring pelaksanaan rekapitulasi yang dilakukan secara berjenjang dari distrik, kabupaten, provinsi dan pusat.
Melkianus menjelaskan, untuk pelaksanaan rekapitulasi tingkat distrik telah berjalan pada 15 Februari hingga 2 Maret 2024, sementara tingkat kabupaten dilaksanakan pada 17 Februari hingga 5 Maret 2024.
"Rekapitulasi perolehan suara Pemilu tingkat provinsi juga telah digelar pada 19 Februari hingga 10 Maret mendatang, dan secara nasional telah berlangsung pada 22 Februari hingga 20 Maret 2024," jelasnya di Wamena, Jayawijaya, Jumat (1/3/2024).
Dia pun mengungkapkan bahwa dari hasil monitoring, pihaknya mendapati pelaksanaan rekapitulasi tingkat distrik sudah dilaksanakan di semua kabupaten, namun ada kabupaten yang harus melakukan pleno di Jayawijaya ibukota Provinsi Papua Pegunungan lantaran faktor keamanan.
" Dari hasil monitoring ke kabupaten Nduga,kami melihat bahwa proses rekapitulasi tingkat distrik semua sudah selesai, namun mereka ada pertemuan dengan Bawaslu, aparat keamanan dan pemerintah daerah untuk meminta rekomendasi untuk pindah tempat pelaksanaan pleno," ucap Melkianus.
Melkianus menjelaskan, selain pleno Kabupaten Nduga yang sudah selesai, Yahukimo pun segera menyelesaikan pleno menyusul telah masuknya hasil penghitungan suara dari tujuh distrik. Sementara untuk kabupaten Mamberamo Tengah, rapat pleno berlangsung 1 Maret 2024, termasuk Jayawijaya dan Tolikara.
Dia berharap seluruh proses rekapitulasi berjalan aman hingga pelaksanaan pleno secara berjenjang dari Distrik, Kabupaten dan Provinsi dapat terlaksana sesuai dengan waktu yang sudah di tetapkan.
Editor : Sari