get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Jayapura Berhasil Ringkus Pelaku Curas dan Barang Bukti Diamankan

Tim Kemanan Bandara Sentani berhasil Gagalkan Peredaran Narkotika Jenis Ganja Seberat 2.976 Kg

Minggu, 16 Juni 2024 | 19:25 WIB
header img
Tim Keamanan Bandara Sentani saat berhasil gagalkan Pelaku bersama barang bukti narkotika jenis ganja. (Foto: Istimewa)

JAYAPURA, iNewsJayapura.id – Tim Keamanan Bandar Udara Sentani dalam hal ini Polsek Bandara, AVSEC dan BKO telah berhasil gagalkan peredaran narkotika jenis ganja antar Provinsi, Minggu (16/06/2024) Pukul 10.30 Waktu Papua.

Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen melalui Kapolsek Bandara Sentani, Iptu Wajedi saat dikonfirmasi bahwa, pada hari Minggu (16/06/2024) sekitar pukul 10.30 s/d 11.38 WIT bertempat di X-Ray PSCP Bandar Udara Sentani telah diamankan seorang penumpang Yanwaris Maichel Way (28) yang membawa barang narkotika jenis ganja yang hendak berangkat ke Sorong dengan menggunakan Pesawat Lion Air JT 799.

Dari kronologis kejadian, Iptu Wajedi menjelaskan bahwa sekitar pukul 10.30 WIT, penumpang atas nama Yanwaris Maichel Way (28) memasuki areal pemeriksaan X-Ray PSCP Bandar Udara Sentani, setelah Melawati operator X-Ray Avsec Angkasa Pura I atas nama Andis menemukan gambar mencurigakan dilayar monitor X-Ray sehingga barang penumpang berupa tas ransel diperiksa secara manual dan ditemukan barang berupa Narkotika jenis ganja. Saat itu juga petugas mengamankan Yanwaris Maichel Way (28) bersama barang bukti.

Yanwaris Maichel Way (28) bersama barang bukti di bawah menuju Polsek Kawasan Bandara Sentani untuk di mintai keterangan.

“Beberapa saat kemudian diamankan di Polsek Bandara Sentani, penumpang An. Yanwaris bersama barang bukti di bawah menuju Polres Jayapura oleh Anggota Sat Narkoba untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” tambahnya.

Dapat diketahui barang bukti yang berhasil diamankan oleh para petugas di Bandara Sentani ada 7 bungkus paket plastic bening dengan ukuran besar dengan berat ± 2.976 Kilogram serta 1 buah tas rangsel sedang berwarna coklat.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut