Tuan Rumah Merauke Sumbang Medali Emas Cabor PBVSI pada Porprov ke-1 Papua Selatan

Muhammad Syahrir Muslimin
Atlet bola volly putra kabupaten Merauke bersama Forkopimda usai menerima medali emas. Foto: M. Syahrir Muslimin

MERAUKE, iNewsJayapura.id - Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Putra tuan rumah Kabupaten Merauke berhasil meraih yang terbaik dengan menyabet medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Ke Papua Selatan tahun 2023.

Di partai final, Merauke berhadapan dengan Mappi dengan set pertama 26:24 , set kedua 26:17 dan set ketiga 25:13 dengan skor telak 3:0 

Pelatih kepala volly putra kabupaten Merauke Obet Kaize mengungkapnya , ini merupakan hasil dari kerja keras dan latihan rutin yang telah dipersiapkan selama ini.

Dalam pertandingan Porprov kali ini, jumlah atlet voli Merauke yakni putra 18 orang, putri 18 orang. Selanjutnya, mereka perlu dikawal dan diperhatikan untuk mempersiapkan event selanjutnya,"ujarnya

 "Kita sangat bangga dengan hasil yang kita raih hari ini. Ini bentuk keseriusan kita berlatih dan mempersiapkan atlet sebelum bertanding,"pungkasnya

Sementara itu, Pelatih Voli Putra Mappi Paulus Yoseph mengakui kemenangan volly putra kabupaten Merauke semakin meyakini para atlet voli kabupaten Mappi akan terus mengikuti banyak event untuk lebih mengasah kemampuan. Menurutnya pada pertandingan porprov terdapat satu perbedaan baik semangat juang dan sisi pertahanan. Di final, Mappi mengalami penurunan dibandingkan dua hari sebelumnya. 

"Secara tim mereka lebih menikmati pertarungan dan mengambil pola mereka sehingga kami tidak bisa keluar dari tekanan kemudian meski kita melakukan pergantian pemain tidak berefek pada poin tim. Ke depan, kami akan terus melibatkan atlet kami di banyak event,"tutupnya

Editor : Damn

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network