Kantor PU Kabupaten Dogiyai Hangus Terbakar, Polres Dogiyai Tengah Lakukan Penanganan

Darul Muttaqin
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Foto: Istimewa

DOGIYAI, iNewsJayapura.id – Personel Polres Dogiyai turun langsung menangani kasus kebakaran yang menghanguskan Kantor PU (Pekerjaan Umum) Kabupaten Dogiyai, serta Camp Perusahaan. Kejadian ini terjadi pada Minggu sekitar pukul 22.00 WIT.

Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, Kabid Humas Polda Papua membenarkan kejadian ini setelah menerima laporan langsung dari Kapolres Dogiyai, Kompol Sarraju yang memimpin langsung anggotanya di lapangan.

"Hingga saat ini, upaya pemadaman masih terus dilakukan oleh anggota kepolisian dan masyarakat dengan menggunakan peralatan seadanya," ujar Kabid Humas.

Sementara itu, Kapolres beserta anggota masih bertahan di lokasi kebakaran untuk mengantisipasi kemungkinan hal-hal yang tak terduga dan menjaga keamanan masyarakat di sekitar tempat kejadian.

“Setelah situasi terkendali dan api berhasil dipadamkan, Polres Dogiyai akan melakukan evaluasi untuk menghitung jumlah kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran ini,” ungkapnya.

Selain itu, pihak Kepolisian juga akan melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengungkap penyebab pasti terjadinya kebakaran yang melibatkan Kantor PU dan fasilitas lainnya.

Editor : Damn

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network