Jakarta-Kaimana Connection: HIPMI Papua Barat Pastikan Musda Sesuai Mekanisme

Adrian Kairupan
Suasana Rapat Asistensi Musda HIPMI Papua Barat, yang dipimpin OKK BPP HIPMI. Foto iNews/Adrian Kairupan

JAKARTA, iNewsJayapura.id - Tahapan dan persiapan acara Musyawarah Daerah (Musda) ke - VI, Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Papua Barat tahun 2025, sejauh ini terus berprogres.

Ketua SC Musda BPD HIPMI Papua Barat Thomas Baru bilang, hingga saat ini verifikasi pemberkasan calon ketua telah selesai dan sudah dilaporkan kepada BPP HIPMI segala tahapan yang telah dilaksanakan, dalam agenda Asistensi 1 Musda BPD HIPMI Papua Barat.

Kegiatan asistensi dilaksanakan bertempat di Sekretariat BPP HIPMI, di Gedung Bidakara 2, Lt.17, Jakarta Selatan, pada senin (10/11/2025), pukul 16.10 wit, sore, dipimpin Ketua OKK BPP HIPMI, Tri Febrianto Damu dan dihadiri jajaran anggota dan perwakilan BPP.

Kunjungan tersebut di Ketuai langsung oleh Ketua Umum BPD HIPMI Papua Barat William Heinrich, Sekretaris Umum Raymond Karubaba, Wakil Ketua Umum (WKU) Ahmad Kuddus, Ketua SC Musda Hipmi Papua Barat ke VI, Thomas Baru dan Anggota, beserta Pengurus BPD serta Perwakilan Pengurus BPC yakni Ketum BPC Manokwari Selatan Floura Minor, perwakilan Teluk Bintuni oleh Sekum BPC, Adrian Kairupan dan perwakilan unsur kepanitiaan SC dan OC.

Dalam forum ini, Ketua SC Musda VI Papua Barat, Thomas Baru dan anggota, melaporkan kepada OKK BPP HIPMI terkait Progres dan Tahapan Musda BPD HIPMI VI beserta berkas - berkas calon ketua umum yang telah ditetapkan sebelumnya pada tahapan Verifikasi tingkat BPD dan mendengarkan arahan dari Koordinator Bidang OKK BPP HIPMI beserta pengurus lainnya, agar proses pelaksanaan Musda VI ini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan mekanisme organisasi, yang menjunjung tinggi asas kaderisasi dan kekeluargaan.

Editor : Darul Muttaqin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network