get app
inews
Aa Text
Read Next : Usai Dilantik 1 Oktober, Senator Sopater Sam Ucap Syukur Kepada Masyarakat Papua Pegunungan

Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPD 2 KNPI Yapen, Ini Harapan Bung Yehud Ataruri

Senin, 02 Oktober 2023 | 16:49 WIB
header img
DPD II KNPI Kabupaten Kepulauan Yapen resmi dilantik oleh DPD KNPI Provinsi Papua. Foto: Andrew Woria

KEPULAUAN YAPEN, iNewsJayapura.id - DPD II KNPI Kabupaten Kepulauan Yapen resmi dilantik oleh DPD KNPI Provinsi Papua, yang diwakili oleh Sekretaris Carateker DPD 1 KNPI Papua Gifly R. Buinei, pelantikan ini berlangsung di Gedung Pemuda yang dihadiri oleh sejumlah Pimpinan OKP yang hadir, serta Pengurus DPD KNPI Kepulauan Yapen, Senin (02/10/2023).

Sekretaris Carateker DPD KNPI Papua, Gifli R Buinei kepada media mengatakan bahwa hari ini ada 4 KNPI di Jakarta dan sama sama eksis di negara ini, ketua Umum KNPI Ryan Panjaitan telah mendaftarkan KNPI di Kemenkumham dan KNPI yang Sah diakui oleh Negara adalah KNPI yang dipimpin oleh Bung Ryan Panjaitan, Ketua Carateker DPD 1 Papua, Mariolen Sawaki dan DPD 2 KNPI Yapen Bung Yehud Atururi. Dirinya mengingatkan pemerintah daerah agar berhati-hati dalam memberikan bantuan kepada KNPI yang tidak memiliki SK Kemenkumham, karena bisa berurusan dengan hukum, dan KNPI tetaplah mitra pemerintah, oleh Karena itu tidak ada catatan bahwa KNPI tidak mendukung pemerintah, karena KNPI adalah Mitra Pemerintah. Dirinya meminta agar  Pengurus KNPI Yapen yang baru dilantik agar janganlah Vakum tetapi harus menjalankan  organisasi ini.

"Apakah bung dan bang bersedia mengembangkan amanat organisasi dengan sebaik baiknya? Atas nama DPD 1 KNPI Papua secara resmi kami melantik dan mengukuhkan pengurus DPD KNPI kepulauan Yapen periode 2023-2028 " ujarnya sekretaris DPD 1 KNPI Papua

Sementara Sekretaris DPD KNPI Kepulauan Yapen diisi oleh Inggrasen Ronsumre dan bendahara DPD 2 KNPI Kabupaten Kepulauan Yapen adalah Norce Karimar.

Dalam Sambutannya Ketua DPD 2 KNPI Kepulauan Yapen, Bung Yehud Ataruri mengatakan bahwa pemuda di Yapen adalah satu, dirinya ingin agar semuanya dapat berdiri bersama dan solid karena ingin menciptakan Yapen yang baik ke depan dan meminimalisir perpecahan, dirinya berterima kasih kepada pemerintah daerah atas izin penggunaan gedung pemuda sebagai markas KNPI, dirinya berterima kasih kepada Pj. Bupati Kepulauan Yapen, dan DPRD Kepulauan Yapen untuk bahu membahu membangun Yapen kedepannya.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut