JAYAWIJAYA, Redaksipotret.co - Bawaslu dan pihak keamanan mengeluarkan rekomendasi pergeseran tempat pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Tolikara, Papua Pegunungan ke Jayapura, Provinsi Papua.
Rekomendasi tersebut dikeluarkan lantaran terjadi gangguan keamanan. Pleno tingkat Kabupaten Tolikara sedianya digelar sesuai jadwal yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Sebelum digeser ke Jayapura, terjadi perpindahan tempat pelaksanaan pleno rekapitulasi Tolikara menyebabkan rekapitulasi berjalan tidak sesuai jadwal.
Ketua KPU Papua Pegunungan, Daniel Jingga mengatakan, massa pendukung masing-masing calon legislatif (caleg) tidak menerima hasil rekapitulasi dari PPD lantaran data yang dimiliki para saksi berbeda.
"Untuk menghindari konflik, maka Bawaslu dan aparat keamanan mengeluarkan rekomendasi tersebut," kata Daniel di Wamena, Jayawijaya, Papua Pegunungan, Senin (11/3/2024).
Sebelumnya, pleno rekapitulasi tingkat Kabupaten Tolikara telah dipindahkan ke Jayawijaya, dan beberapa kali berpindah tempat pelaksanaan dari satu hotel ke hotel lainnya.
Editor : Sari