JAYAPURA, iNewsJayapura.id- Seorang anggota Basarnas aktif bernama Try Sudarno tewas seketika saat jatuh dari tower di Jayapura, Papua, Rabu (13/3/2024).
Peristiwa tersebut terjadi saat anggota Basarnas tersebut hendak menolong seorang warga yang sedang dipengaruhi minuman keras dan berniat bunuh diri dengan cara melompat dari atas tower.
Kejadian bermula sekitar pukul 11.30 WIT, Tim Basarnas dilengkapi peralatan memanjat tower untuk mengevakuasi korban dari ketinggian 75 meter.
Korban berhasil diturunkan hingga mencapai ketinggian 15 meter dari daratan. Saat dievakuasi, korban dalam kondisi mabuk berat dan tertidur, namun seketika korban bangun dan memberontak mengakibatkan tali pengaman yang diikatkan di tubuh korban dan Try Sudarno putus.
Keduanya pun terjatuh menghantam tanah. Naas bagi Try Sudarno, nyawa anggota Basarnas ini tidak tertolong lantaran mengalami cidera yang cukup fatal.
Sementara, korban yang ditolong selamat dari kejadian ini dan hanya menderita luka kecil serta patah tulang di bagian kaki.
Jenazah Try Sudarno telah dimakamkan pada Kamis (14/3/2024) di tempat pemakaman umum di Kampung Sereh Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.
Kepala Kantor SAR Jayapura, Melkianus Kotta menyampaikan turut berbelasungkawa atas kejadian tersebut.
Melkianus mengungkapkan. korban sempat dirawat selama dua jam di rumah sakit dan sadarkan diri, namun luka yang dideritanya cukup parah. Try Sudarno kemudian menghembuskan nafas terakhir pada pukul 16.40 WIT di rumah sakit.
"Anggota kami mengalami luka patah tangan bagian kanan dan pendarahan bagian dalam serta luka di kepala," jelas Melkianus.
Editor : Sari