PUNCAK, iNewsJayapura.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy didampingi Kepala BNPB RI Letjen TNI Suharyanto, bersama dengan PJ Bupati Puncak Nenu Tabuni, meresmikan gudang logistik yang dibangun oleh BNPB RI Melalui Kodam XVII/Cenderawasih di Sinak Kabupaten Puncak, Provinsi Papua Tengah serta di agandugume. Peresmian dipusatkan di Distrik Sinak, Rabu (07/08/2024).
Turut hadir dalam peresmian gudang logistik di Distrik Sinak dan Distrik Agandugume Kabupaten Puncak Provinsi Papua Tengah antara lain, para Deputi dari Menko PMK, Pangdam XVII/Cenderawasih, Danrem 173 PVB, Kapolres Puncak, Dandim 1717/Puncak, Ketua DPRD Kabupaten Puncak.
Gudang logistik ini merupakan perintah langsung dari Presiden RI dibangun sejak Tahun 2023 lalu, sebagai bentuk perhatian pemerintah dalam rangka membantu ketahanan pangan di wilayah tersebut, terutama saat fenomena bencana kekeringan hujan es, yang membuat tanaman menjadi mati, mengakibatkan bencana kelaparan bagi warga setempat.
Dalam sambutannya Menko PMK RI, Muhadjir Effendy menyampaikan gudang logistik yang di resmikan tersebut berada di Distrik Sinak dan Distrik Agandugume merupakan sebuah langkah maju dalam upaya pemerintah, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Puncak, terutama untuk mengantisipasi bencana kekeringan yang selalu terjadi di daerah tersebut, pada musimnya.
“Keberadaan gudang logistik ini akan sangat membantu dalam memastikan distribusi bahan kebutuhan pokok dan logistik lainnya dapat berjalan dengan lebih lancar dan efisien. Ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah hadir disini untuk memastikan bahwa pembangunan yang merata dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat, termasuk di daerah-daerah terpencil seperti di Kabupaten Puncak,” kata Muhadjir.
Editor : Darul Muttaqin