get app
inews
Aa Read Next : Algito Beri Dukungan Penuh Kepada Calon Gubernur Papua Nomor Urut 2 Mari-Yo

Maximus-Peggi: Komitmen Tanpa Politik Balas Dendam

Kamis, 26 September 2024 | 17:20 WIB
header img
Wakil Bupati Mimika nomor urut 2, Peggi Patrisia Pattipi saat berorasi dalam deklarasi. (Foto : Nathan Making)

MIMIKA, iNewsJayapura.id - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mimika nomor urut 2, Maximus Tipagau dan Peggi Patrisia Pattipi, menegaskan komitmen mereka untuk tidak melakukan politik balas dendam jika terpilih dalam Pilkada 2024 di Kabupaten Mimika.

Mereka menekankan pentingnya merangkul semua pihak, tanpa memandang latar belakang atau pilihan politik, demi kemajuan bersama di Mimika.

"Kami tidak akan terjebak dalam praktik politik balas dendam. Sebaliknya, kami berkomitmen untuk merangkul semua pihak yang ingin bersama-sama membangun Mimika. Kami ingin menciptakan pemerintahan yang inklusif dan berkeadilan," ujar Peggi, mantan anggota DPR RI dua periode dari Fraksi PKB, Rabu (25/09/2024).

Peggi menambahkan bahwa pembangunan di Mimika harus dilakukan dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat.

Menurutnya, kerja sama yang solid diperlukan agar potensi daerah dapat dikelola dengan optimal dan manfaatnya dirasakan oleh seluruh masyarakat.

"Kabupaten ini adalah milik kita bersama. Setiap orang berhak untuk berkontribusi dalam memajukan daerah, tanpa terkecuali," tegasnya.

Pasangan calon nomor urut 2 ini juga menjunjung tinggi visi pemerintahan yang terbuka dan mengutamakan persatuan, dengan tujuan membawa Mimika menuju era baru yang lebih maju dan harmonis.

Lebih lanjut, Peggi yang merupakan putri dari mantan Gubernur Papua, Jacob Pattipi, menekankan bahwa mereka akan memprioritaskan program-program pembangunan yang langsung menyentuh kebutuhan rakyat, seperti peningkatan infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan.

"Kami akan memastikan bahwa setiap langkah yang diambil selalu berpihak pada kepentingan rakyat, tanpa terkecuali," tutupnya. 

Editor : Darul Muttaqin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut