Cegah Bentrokan Susulan 2 Kelompok Warga di Asmat, Polisi Masih Berjaga

Petrus Letsoin
Polisi masih berjaga di tempat kejadian perkara pasca bentrok dua warga kampung di Kabupaten Asmat, Papua Selatan. Foto : iNewsJayapura.id/Istimewa.

ASMAT, iNewsJayapura.id – Polres Asmat intens melaksanakan patrol pasca bentrok antar dua kelompok warga yang terjadi di Distrik Sawa Erma, Kabupaten Asmat, Papua Selatan, Rabu (25/"1/2023).

Kapolsek Sawa Erma, Iptu Muhammad Zain mengatakan, bentrok bermula saat masyarakat Kampung Esmapan melakukan penyerangan terhadap masyarakat Kampung Weo, di Kantor Kas Bank Papua Distrik Sawa Erma.

"Ya betul, ada penyerangan yang dilakukan oleh masyarakat Kampung Esmapan kepada masyarakat Kampung Weo.  Kejadiannya saat kedua masyarakat kampung tersebut bertemu di Kantor Kas Bank Papua Sawa Erma, saat proses pencairan alokasi dana desa (ADD)," Jelas Kapolsek.

Penyerangan tersebut buntut dari tuduhan yang menyebutkan bahwa salah seorang warga Esmapan yang tewas pada Selasa (10/1/2023 akibat kecelakaan sungai di kali Ewor dibunuh oleh salah satu warga Kampung Weo. Masyarakat Kampung Esmapan yang tak terima, langsung tersulut emosi dan hendak melakukan aksi balas dendam.

Terhadap peristiwa itu, Tim BKO Polres Asmat yang dipimpin AKP Pollykarpus Ulukyanan bersama personel Polsek Sawa Erma menyisir masyarakat Kampung Asmapan Distrik Pulau Tiga yang telah melakukan penyerangan terhadap warga Weo.

"10 personel tiba di Distrik Sawa Erma untuk melakukan penyisiran ke rumah Darwitok, dimana infomasi yang saya dapat, rumah tersebut biasa menjadi tempat persinggahan masyarakat Kampung Esmapan jika hendak keluar dan masuk dari Distrik Sawa Erma sebelum melanjutkan perjalanan ke Kampung," ungkap Ulukyanan.

Meski hasil penyisiran tidak membuahkan hasil, lantaran warga Esmapan tidak lagi berada di tempat kejadian perkara,  namun tim gabungan masih berjaga untuk mencegah bentrokan susulan.

"Tujuan kami melakukan penyisiran atau pencarian ini guna mengumpulkan masyarakat dari kedua Kampung yang sedang bertikai, untuk kita sama-sama mencari solusi atau mendamaikan kedua warga kampung tersebut," ujar Kapolsek.

Editor : Sari

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network