PUNCAK JAYA, iNewsJayapura.id - Aparat Gabungan TNI dan Polri menggelar patroli gabungan dan sweeping skala besar di Kota Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Provinsi Papua Tengah pada Sabtu (24/2/2024).
Patroli tersebut dilakukan menyikapi perkembangan situasi di Kota Mulia saat ini yang cenderung mengalami peningkatan eskalasi menjelang pelaksanaan Pleno KPUD yang dalam waktu dekat akan di langsungkan.
Aparat gabungan terdiri dari Kodim 1714/PJ diperkuat Satgas Pamtas Yonif 753/AVT , Satgas Yonif 115/ML serta Polres Puncak Jaya diperkuat BKO Sat Brimob Polda Papua.
Patroli dan sweeping gabungan dipimpin langsung Wakapolres Puncak Jaya, Kompol Syarifudin Ahmad dan Pasiops Kodim 1714/PJ Kapten Inf Daniel Sine serta kurang lebih 80 personel gabungan TNI dan Polri dengan sasaran patroli di lokasi rawan serta obyek vital.
Dandim Letkol Inf Irawan Setya Kusuma mengatakan, patroli secara besar-besaran akan berlangsung hingga pengumuman sidang pleno di tingkat kabupaten.
Dandim mengungkapkan, dari hasil patroli tersebut, aparat gabungan berhasil menyita senjata tajam (sajam) berupa 29 bilah parang, 6 buah busur panah, 64 Ketapel dan 5 bilah sangkur.
"Kegiatan ini dilaksanakan demi terwujudnya Kondusifiitas dan meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas, sehingga tahapan Pemilu dapat berjalan aman dan lancar," ucap Dandim.
Editor : Sari
Artikel Terkait