Kantongi 10 Rekomendasi Partai di Kursi Legislatif, Pasangan MARI YO Siap Bertarung di Pilkada Papua

Darul Muttaqin, Fredy Nuboba
Bakal Calon Wakil Gubernur Papua, Aryoko A.F Rumaropen didampingi seluruh pendukung dan simpatisan saat diwawancarai sejumlah media di salah satu cafe di Holtekamp Kota Jayapura. (Foto : Darul Muttaqin)

JAYAPURA, iNewsJayapura.id - Penjemputan Bakal Calon Wakil Gubernur Papua, Aryoko A.F Rumaropen, yang disambut meriah ribuan pendukung dan simpatisan, yang diiringi tari tarian adat serta penyematan ikat kepala dari burung kasuari dan pengalungan Noken, oleh tokoh adat yang ada di Papua saat tiba dari Jakarta, Senin (26/08/2028) pagi di VIP Room Bandar Udara Sentani, Kabupaten Jayapura. Papua.

Dalam kesempatan itu turut hadir juga berbagai tokoh yang juga mendukung pasangan MARI-YO antara lain tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh perempuan pendukung dan Simpatisan MARI-YO.

Aryoko Rumaropen selaku Bakal Calon Wakil Gubernur Provinsi Papua menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh perempuan serta dari seluruh partai yang telah mendukung pasangan MARI-YO.


Bakal Calon Wakil Gubernur Papua, Aryoko A.F Rumaropen saat penyematan mahkota burung kasuari di Bandar Udara Sentani. (Foto : Darul Muttaqin)

Aryoko juga menyampaikan hingga saat ini Matius D. Fakhiri dan Dirinya sudah mendapat dukungan dari 10 partai politik yang mempunyai kursi legislatif atau di DPR Papua dan sebagian partai politik belum mendapatkan kursi di DPR juga sudah memberikan dukungan untuk pasangan MARI-YO

“Kami, Pak Matius Fakhiri dan Aryoko Rumaropen telah mendapat dukungan dari partai politik dimana dari 11 partai politik yang mempunyai kursi di DPR Papua 10 di antaranya memberikan dukungan kepada kami dan juga ada beberapa di antara partai politik tidak memiliki kursi di DPR juga telah menyatakan secara resmi dengan dokumen sah, Mendukung kami sebagai salah satu pasangan calon yang akan bertanding dalam pemilu kepala daerah Provinsi Papua pada tanggal 27 November 2024 mendatang.” ujar Aryoko.

Aryoko juga menyampaikan bahwa adanya prosesi penyambutan dengan adat Biak ini, secara otomatis tokoh adat Biak di 9 Kabupaten/Kota di Papua, telah merestui dirinya bersama calon Gubernur Papua, Matius D. Fakhiri untuk maju sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua.

“Prosesi yang tadi dilakukan secara adat Biak untuk kami pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Papua dan saya yang mewakili bermakna, syukur kepada Tuhan bahwa kami menjalani proses sampai saat ini dengan baik, dan seluruh komponen masyarakat Biak melalui para tokoh tadi telah merestui kami untuk maju sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua,” ucapnya.


Tim pemenangan MARI-YO. (Foto : Darul Muttaqin)

Lebih lanjut, Aryoko menyampakan bahwa kita masyarakat Papua patut berbangga karena Matius D. Fakhiri, selaku anak asli Papua telah diangkat menjadi Jenderal berbintang 3 dengan pangkat Komisaris Jenderal Polisi di masa 5 tahun sebelum pension.

"Dan ini merupakan hal yang baru terjadi di Republik Indonesia dimana seorang Kapolda berpangkat Komisaris Jenderal Polisi dengan pangkat 3 bintang,” tutup Aryoko.

Editor : Darul Muttaqin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network