get app
inews
Aa Text
Read Next : Buka Pelatihan Kepemimpinan dan Menejemen Organisasi, Freddy Thie: Siapkan Jadi Pimpinan Masa Depan

Peduli Lingkungan, OPC Kaimana Salurkan Tempat Sampah Dari Drum Bekas

Senin, 19 Juni 2023 | 06:57 WIB
header img
Organisasi Pemuda Cendrawasi (OPC) ciptakan tempat sampah yang terbuat dari drum bekas. Foto: Dheddy Rumangun

KAIMANA, iNewsJayapura.id - Peduli terhadap kebersihan lingkungan kota dari sampah, Organisasi Pemuda Cendrawasih (OPC) ciptakan tempat sampah yang terbuat dari drum bekas, Sabtu (18/06/23).

"Ini kota kami, kami lahir dan besar di daerah ini, kalau bukan kami para pemuda yang harus berdiri untuk bersama-sama membantu Pemerintah Daerah untuk merubah daerah ini siapa lagi. Dan kalau bukan sekarang kapan lagi, " Ungkap Chandra mosmafa selalu Ketua OPC saat di wawancarai.

Menurut Chandra, sebagai pemudah yang sadar harus juga bisa mendukung segala program pemerintah yang ingin membangun daerahnya.

"Mungkin hal ini bagi mereka biasa saja, namun menurut kami bahwa semua berawal dari hal-hal kecil dan tanpa dukungan campur tangan para pemuda maka kemajuan daerah sangat sulit, " Katanya

Chandra juga menjelaskan bahwa, selain dari tujuan kegiatan pemuda yang mereka lakukan saat ini ada banyak hal positif yang bisa di dapatkan yaitu, kurangnya aktivitas mabuk-mabukan, tumbuhnya rasa kepedulian dan memiliki terhadap daerah sehingga semua program pemerintah dalam membangun daerah bisa sama-sama menjaga dan berjalan dengan baik demi Kaimana yang maju Adil dan Sejahtera.

Chandra menambahkan, untuk anggaran kegiatan mereka saat ini murni di dapatkan dari swadaya para pemuda yang tergabung dalam OPC sendiri.

Dan untuk jumlah anggota OPC sendiri sudah mencapai 106 orang, baik dari anak-anak mudah hingga mama-mama, "tururnya

Untuk itu dirinya berharap agar kedepan pemerintah daerah kabupaten kaimana sendiri juga dapat memberikan dukungan kepada mereka para pemuda agar bersama-sama melangkah dalam memajuhkan daerah yang sama-sama mereka cintai.

"Jangan biarkan kami para pemudah menjadi penonton di negeri sendiri dengan melihat orang dari luar datang dan berkaya dengan dukungan penuh, sementara kami yang sudah 5 tahun berkarya ini hanya melangkah sendiri, " Tutupnya

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut