JAYAPURA, iNewsJayapura.id – Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Provinsi Papua kembali menggelar Festival Kopi Papua (Feskop) bertajuk “Mendunia dari Bumi Papua” pada 4-8 Agustus 2023 di ex Terminal PTC Entrop, Kota Jayapura, Papua.
Rangkaian kegiatan telah disiapkan untuk memeriahkan agenda tahunan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Papua tersebut.
Pada hari pertama, Feskop akan diisi festival music, talkshow setelah opening ceremony Feskop dan Gebyar Kemerdekaan RI ke-78.
Hari kedua juga diisi talkshow dengan tema “Mendunia dari Bumi Papua”, perkenalan Museum Bank Indonesia, pesta kembang api, festival music, coffee competition (Manual Brew Competition), e-Sports Competition (Mobile Legend).
Kemudian hari ketiga Feskop akan diisi talkshow tentang pengembangan kopi Papua dengan perizinan tepat, ada pula festival music,coffee competition (Latte Art Competition), e-Sports competition (PUBG dan e-Football).
Talkshow tentang Peran Penting QRIS mendukung UMKM serta Industri Kopi Papua luas, kaya dan
Bermanfaat, festival music juga menjadi rangkaian kegiatan Feskop di hari ke empat.
Pada penutupan yakni tanggal 8 Agustus 2023, setelah Closing Ceremony Festival Kopi Papua 2023
dan Gebyar Kemerdekaan RI ke-78, acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang kompetisi, dan festival music.
Feskop tahun ini merupakan yang ke-6 dan dirangkai dengan Gebyar Kemerdekaan RI ke-78. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap pengembangan UMKM, khususnya komoditas unggulan Papua, yaitu kopi.
“Kami yakin dan percaya, Feskop dapat menggerakkan ekonomi Papua, terutama UMKM yang bergerak di sektor komoditas kopi agar bisa mendunia,” ucap Raymond Samora selaku Kepala Tim Bank Indonesia Perwakilan Papua dalam konferensi pers di Jayapura, Selasa (1/8/2023).
Feskop 2023 melibatkan 37 UMKM unggulan, terdiri dari 19 UMKM sektor kopi, 3 UMKM sektor kerajinan dan 14 UMKM sektor makanan dan minuman serta satu sektor fesyen.
Rangkaian Kegiatan Festival Kopi 2023. Foto: Dok. Bank Indonesia
Kepala Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Papua, Juli Budi Winantya mengatakan, UMKM yang dilibatkan dalam Feskop tersebut dari berbagai sektor.
“Semua UMKM kita libatkan, termasuk dari perbankan, tetapi karena tempatnya tidak memadai di lokasi festival, sehingga kita batasi jumlahnya. Harapan kami, mereka bisa melakukan kegiatan serupa secara rutin. Kita menjaring seluas mungkin, termasuk UMKM dari Papua Barat,” jelas Juli.
Feskop 2023 akan dihadiri oleh Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia sekaligus akan membuka kegiatan tersebut dan sejumlah tamu undangan dari Forkopimda Papua.
Editor : Damn