get app
inews
Aa Text
Read Next : Keluarga Korban Setuju Jasad SK Diautopsi, Demi Kepentingan Penyelidikan

Tragis, Keluarga Ungkap Kondisi SK yang Ditemukan Tak Bernyawa di Tual

Senin, 13 November 2023 | 20:15 WIB
header img
Korban saat akan dimasukan ke kantong jenazah oleh keluarga dan petugas di RSUD Karel Sadsuitubun Langgur. Foto: Gery Ngamel

Dugaan lainnya, Yakobus menambahkan, SK kemungkinan mendapatkan perlakuan tak senonoh sebelum dirinya dianiaya si pelaku hingga meninggal dunia. Kuat dugaannya itu, lanjut kata dia, sesuai hasil visum pertama terhadap SK.

“Kan sudah dilakukan visum et repertum. Dan, perintah penyidik untuk nanti akan diperiksa ulang visum pertama itu. Disitu ada dugaan-dugaan adanya kekerasan fisik maupun seksual,” ujar Yakobus.

Orang tua dan keluarga korban sendiri baru mengetahui peristiwa naas yang menimpa anaknya itu pukul 08.30 WIT. Lantas, mereka pun nekat menyebrang lautan dengan speedboat dari Pulau Teor, Seram Bagian Timur. Setiba di Langgur, mereka langsung menuju RSUD Karel Sadsuitubun, lalu mendatangi kepolisian untuk mempertanyakan sekaligus melaporkan kejadian tersebut.

Dugaan penganiayaan yang mengakibatkan SK meninggal dunia sudah diproses oleh keluarga di Kepolisian Resort Tual pada Minggu (12/11/2023) siang.

Kurang lebih satu jam setelah menerima dokumen laporan kepolisian tersebut, ayah beserta keluarga korban kembali ke RSUD untuk menghantar pulang jenazah SK ke kampung halamannya di desa Rumoi, Kecamatan Teor, Kabupaten Seram Bagian Timur.

Editor : Damn

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut