get app
inews
Aa Text
Read Next : Lantamal X Jayapura Bersihkan Puing Jembatan Kampung Enggros, Akibat Gempa

“Breaking News” Jayapura Diguncang Gempa, 1 Rumah Makan Terapung Roboh dan Menelan Korban Jiwa

Kamis, 09 Februari 2023 | 14:47 WIB
header img
Evakuasi Korban Gempa di Kota Jayapura yang tenggelam. Foto : Omega Batkorumbawa/iNewsJayapura.id

JAYAPURA, iNewsJayapura.id - Satu rumah makan terapung di kawasan Ruko Dok 2 Kota Jayapura,  Papua roboh lantaran guncangan gempa sekuat 5,4 SR.

Sekitar Pukul 15.28 WIT, Gempa darat berkekuatan 5,4 SR mengguncang Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura. Banyak pertokoan, rumah dan tempat ibadah yang mengalami kerusakan ringan, dengan plafon yang runtuh dan dinding beton yang retak.

Salah satu rumah makan yang rubuh akibat gempa di kawasan Ruko Jayapura menelan korban jiwa, namun belum teridentifikasi. aparat keamanan dari Satuan Polisi Air membantu evakuasi karyawan yang masuk di air hingga pengunjung yang sedang berada dalam rumah makan tersebut.

Hingga saat ini aparat keamanan belum bisa pastikan karyawan serta pengunjung yang ikut tenggelam bersama gedung rumah makan karena masih berupaya mencari keberadaannya.

Editor : Herawati

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut