MAPPI, iNewsJayapura.id -Berdasarkan hasil perolehan suara sementara Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka unggul di Distrik Obaa, Kabupaten Mappi, Papua Selatan di 46 dari 99 TPS.
Ketua KPU Kabupaten Mappi, Yati Enoch mengatakan, hasil rekapitulasi sementara pasangan tersebut unggul di Kelurahan Kepi, Kampung Obaa dan kampung Emete, Distrik Obaa, Kabupaten Mappi.
"Hasil rekapitulasi suara sementara di Kelurahan Kepi 23 TPS, Obaa 9 TPS dan Kampung Emete 14 TPS dari 99 TPS," jelas Yati Enoch, Sabtu (17/2/2024).
Dia menyebut, meskipun hasil rekapitulasi belum masuk di Komisi Pemilihan Umum (KPU), tetapi hasil dari panitia pengawas PPD bersama KPU, pasangan nomor urut 02 memperoleh suara terbanyak.
Yati menambahkan, hingga saat ini KPU masih terus melakukan pengumpulan kotak suara logistik Pemilu dari 99 tempat pemungutan suara (TPS) di Distrik Obaa, dan 260 TPS pada 14 distrik di Kabupaten Mappi, dari total keseluruhan 359 TPS.
Editor : Sari