get app
inews
Aa Read Next : Max A. Ohee Selaku Wakil Ketua II MRP Papua Sampaikan Pesan Damai Pilkada Serentak 2024

Penjabat Gubernur Papua Apresiasi Penyelenggaraan MTQ ke-30 di Kabupaten Mimika

Selasa, 25 Juni 2024 | 19:06 WIB
header img
Penjabat Gubernur Papua, M. Ridwan Rumasukun saat di wawancarai kepada pers di Timika. (Foto: Istimewa)

"Pada kesempatan ini, sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Papua, saya mengimbau kepada para ulama, guru, dan pemimpin umat untuk bersama-sama meningkatkan pemahaman, penghayatan, dan pengamalan ajaran Islam di tengah masyarakat. Para ulama dan pendidik yang menekuni pendidikan dan pengembangan Al-Qur'an diharapkan selalu mencermati permasalahan aktual yang terjadi di depan mata kita dan hendaknya hadir untuk memikirkan serta memberikan solusinya", demikian himbauan Kakanwil.

Ia menegaskan bahwa kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur'an ini hendaknya dihindarkan dari sifat rutinitas dan seremoni yang kehilangan makna dan ruhnya.

"Marilah kita jadikan setiap penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur'an sebagai momentum untuk mendorong peningkatan pengetahuan, penghayatan, dan pengamalan Al-Qur'an di lingkungan keluarga, masyarakat, berbangsa, dan bernegara", ajak Kakanwil.

Selanjutnya, ia mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Pejabat Gubernur Papua, Pejabat Papua Tengah, Pejabat Papua Pegunungan, dan Pejabat Gubernur Papua Selatan yang telah memberikan dukungan baik materi maupun moril dalam suksesnya kegiatan MTQ ini.

"Secara khusus, kami juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bupati Mimika dan jajarannya yang telah menjadi tuan rumah yang baik, menjamin seluruh proses ini dari seremoni pembukaan hingga penutupan pada tanggal 30," ucap Kakanwil Taran.

Ia lantas berpesan, bahwa Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-30 ini "mempersiapkan" untuk menghadapi agenda pemilu kepala daerah, gubernur-wakil gubernur, bupati-wakil bupati, dan walikota-wakil walikota pada bulan November yang akan datang.

"Maka, momentum ini mengantarkan kita dalam kehangatan dan kebersamaan," imbuh Kakanwil.

Editor : Darul Muttaqin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut