JAYAPURA, iNewsJayapura.id - Brigjen Pol. Faizal Ramadhani yang merupakan salah satu Perwira tinggi di Kepolisian Repbulik Indonesia memiliki catatan prestasi yang gemilang di Tanah Papua.
Sejak dipercayakan menaungi Operasi Damai Cartenz sebagai Kepala Operasi (Kaops) dari Tahun 2023-2024 telah banyak keberhasilan yang dicapainya.
Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz, Kombes Pol. Bayu Suseno dalam keterangannya membeberkan rangkaian keberhasilan yang dicapai oleh Satgas Ops Damai Cartenz selama kepemimpinan Brigjen Dr. Faizal Ramadhani. keberhasilan tersebut diantaranya:
Pada bulan Febuari 2023, Tim Gabungan Satgas Damai Cartenz berhasil mengevakuasi 15 pekerja bangunan yang diancam oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Pimpinan Egianus Kogoya bertempat di Distrik Paro Kab. Nduga.
Dua bulan berikutnya, Satgas Damai Cartenz berhasil mengamankan 1 orang terduga Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di wilayah Kab. Puncak. Selain itu, Satgas Damai Cartenz gabungan TNI-Polri berhasil mengamankan 2 pucuk senjata api laras panjang dan 1 pucuk senjata laras pendek beserta ratusan butir amunisi di Area Camp Simal Kab. Nduga.
Pada bulan Mei 2023, Satgas Damai Cartenz berhasil melakukan penagkapan terhadap saudara Anis Taplo yang berprofesi sebagai jaringan senjata dan amunisi Kab. Pegunugan Bintang dan juga berhasil mengamankan Kopitua Heluka KKB Yahukimo yang diduga merupakan pelaku pembunuhan dikilo 7 lokpon Kab. Yahukimo.
Berselang sebulan kemudian, Tim Gabungan Satgas Damai Cartenz dan Polres Kep. Yapen berhasil menggerebek dan menduduki markas KKB di kampung Ambaidiru Distrik Kosiwo Kab. Kepulauan Yapen.
“Penggerebekan tersebut berawal dari serangkaian aksi KKB yang membakar alat berat dan pengibaran bendera bintang kejora”, Ujar Kombes Pol. Bayu Suseno.
Lanjutnya, pada bulan Agustus 2023, Satgas Damai Cartenz dan Polres Yahukimo kembali berhasil menggerebek markas KKB Kodap XVI Yahukimo pimpinan Kopitua Heluka bertempat di belakang Kantor Bupati Yahukimo dan terjadi kontak senjata antara Personel Satgas Damai Cartenz. Dalam kontak tersebut sebanyak 2 anggota KKB Mati.
Masuk pada bulan September, Aparat Gabungan Satgas Damai Cartenz berhasil menembak mati 2 anggota KKB yang terlibat kontak senjata dengan aparat keamanan pada 11 September 2023.
“Kontak tembak tersebut diawali dari terjadinya aksi pembakaran bangunan perumahan nakes RSUD Ilaga yang diduga dilakukan oleh KKB Puncak”, terang Kombes Pol. Bayu Suseno.
Editor : Darul Muttaqin
Artikel Terkait