Sementara itu, Bupati dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan upacara yang telah berjalan dengan aman dan lancar.
“Kepada semua lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Nduga, Panitia HUT RI, TNI dan Polri terima kasih karena bersama-sama kita telah melaksanakan upacara 17 Agustus yang berjalan dengan baik dan sukses memperingati hari ulang Tahun RI ke 78 ini Kabupaten Nduga,”Ungkapnya.
Bupati menambahkan animo masyarakat Nduga dalam merayakan HUT RI sangat tinggi. Ini dapat dilihat dari ramainya keikutsertaan masyarakat dalam berbagai lomba yang dilaksanakan panitia HUT RI di tingkat Kabupaten Nduga.
Bupati berharap keamanan di Kabupaten Nduga semakin membaik sehingga anak sekolah dapat berjalan dengan aman dan masyarakat beraktifitas berjalan sebagai mana mestinya.
Dalam rangkaian HUT RI berbagai perlombaan telah dilakukan oleh Pemda Nduga dalam memeriahkan HUT RI di Kabupaten Nduga.
Editor : Damn