Sementara itu pimpinan PT. Binakarya pemilik SPBU BBM satu harga di distrik Bomakia Kabupaten Boven Digoel Papua Selatan, Nickson Pampang mengungkapkan sejak diresmikanya SPBU BBM satu harga di diatrik Bomakia pada tahun 2020 lalu, pihaknya telah menyalurkan BBM kepada seluruh warga masyarakat distrik Bomakia dan Suku Korowai Batu yang berada di distrik Yaniruma, sehingga mereka bisa menikmati BBM satu harga dan menikmati penerangan listrik dirumahnya masing - masing dengan menggunakan genset.
"Selain bangga, juga merasa terharu atas kehadiran SPBU BBM satu harga yang menjangkau wilayah 3 T, khususnya bagi masyarakat suku korowai batu , yang berdampak positif terhadap kehidupan mereka,"tutupnya
Dikesempatan yang sama sales area manager PT. Pertamina marketing operation regoin VIII fuel terminal bahan bakar minyak Merauke Papua Selatan dan Papua Pengunungan Toni Pradana mengungkapkan, Kehadiran BBM satu harga di wilayah terpencil salah satunya untuk membantu masyarakat dan memudahkan untuk mendapatkan BBM dengan harga murah, sama dengan wilayah lainnya, sehingga tidak sulit dalam mendapatkan BBM.
"Dengan adanya BBM satu harga di distrik Bomakia Kabupaten Boven Digoel Papua Selatan sangat membantu masyarakat Suku Korowai Batu dalam aktifitas sehari - harinya dalam mendapatkan BBM satu harga, sehingga diharapkan perputaran ekonominya juga semakin meningkat."ujarnya
"Saat ini jumlah SPBU BBM satu harga di kabupaten Boven Digoel Papua Selatan telah mencapai 8 SPBU yang sebagian besarnya berada di wilayah 3 T (tertinggal , terdepan dan terluar). Penerapan BBM satu harga di wilayah 3 T di wilayah Papua, merupakan bentuk komitmen Pertamina dalam mewujudkan penyedian energi berkeadilan bagi seluruh Indonesia."pungkasnya
"Berkat hadirnya Pertamina melalui program BBM satu harga, kini perekonomian masyarakat rumah pohon dan suku Korowai batu semakin meningkat dan semakin membaik."tutupnya.
Editor : Damn