JAYAPURA, iNewsJayapura.id - Dalam rangkaian memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78, 1 Juli 2024, Polda Papua menggelar acara Panggung Prajurit yang diinisiasi langsung oleh Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri, berlangsung di lapangan Mako Brimob Kotaraja, Kota Jayapura, Jumat (05/07/2024) malam.
Dalam kesempatan tersebut, Irjen Fakhiri menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel TNI-Polri dan masyarakat yang sudah menciptakan situasi yang kondusif.
"Terima kasih banyak kepada semua anggota polisi dan masyarakat," cetusnya pada akhir acara.
Panggung Prajurit yang menghadirkan Armada Band, dihelat secara gratis untuk menghibur masyarakat Jayapura dan tentunya para prajurit TNI Polri.
Untuk menambah semarak malam panggung prajurit ini, Polda Papua juga menghadirkan penampilan dua artis Papua, Nobo dan Frans Sisir, Lalu penampilan penyanyi lokal Papua Dira 90, Voice of Papua dan diiringi oleh Dira Band
Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D Fakhiri hadir didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Papua, Ny. Eva Fakhiri, para perwakilan Forkopimda Papua, Pejabat Utama Polda Papua, Pengurus Bhayangkari Daerah Papua dan para mitra kerja.
Panggung prajurit tahun ini dihadiri ribuan masyarakat yang memadati lapangan Mako Brimob untuk menyaksikan secara langsung penampilan band idola mereka.
Editor : Darul Muttaqin