get app
inews
Aa Read Next : Berusia 31 Tahun, Jajaran AMJ Robongholo Nanwani Diminta Tingkatkan Pelayanan

PDAM Jayapura Resmi Berganti Logo

Sabtu, 28 Januari 2023 | 19:22 WIB
header img
Launching logo baru PDAM Jayapura. Foto : iNewsJayapura.id/Natalia Yoku.

JAYAPURA, iNewsJayapura.id - Penjabat Walikota Jayapura, Frans Pekey resmi melaunching logo baru Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Jayapura.

Dengan dilaunchingnya logo baru tersebut, maka PDAM Jayapura kini resmi berganti badan hukum dan nama menjadi PT. Air Minum Jayapura Robongholo Nanwani (Perseroda),

“Dengan dilaunchingnya logo PT Air Minum Jayapura Robongholo Nanwani (Perseroda) pada hari ini, memiliki makna tersendiri yakni terjadinya perubahan untuk peningkatan dari kelembagaan perusahaan daerah menjadi PT,” kata Frans Pekey disela acara launching, di Pantai Hamadi, Kota Jayapura, Papua, Sabtu (28/1/2023).

Pekey menambahkan, dengan badan hukum dan logo baru saat  ini, semua tukang ledeng diharapkan memiliki kapasitas, kemampuan, juga  ruang, untuk bisa bekerja lebih baik kedepan.

“Selain itu, bisa memiliki tata kelola manajemen yang baik, dan memberikan pelayanan air bersih dan berkontribusi dalam memberikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) kepada Pemerintah Kota dan Pemerintah Kabupaten Jayapura,” ujarnya.

Pekey berharap,  pembaharuan nama perusahaan saat ini, akan memberikan semangat dan motivasi yang baru Bagi seluruh direksi dan karyawan, untuk semakin maju terutama dalam meningkatkan kualitas layanan air bersih kepada masyarakat baik di Kota maupun di Kabupaten Jayapura.

Sementara itu, Direktur Utama PDAM Jayapura Entis Sutisna mengatakan, pada 16 Desember 2022 lalu, DPRD Kabupaten Jayapura telah mengesahkan perubahan badan hukum PDAM Jayapura menjadi PT Perseroda.

Hal Ini menjadi kebangaan bagi jajaran Tukang Ledeng, dengan demikian BUMD Air Minum pertama di wilayah timur Indonesia yang berbadan hukum Perseroda yaitu di Jayapura.

“Dengan perubahan badan hukum ini, akan lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga bukan hanya ganti logo saja, tetapi lebih semangat melakukan pelayanan prima dan terus menerus bisa memuaskan para pelanggan,”katanya.

Adapun filosofi logo PT. Air Minum Jayapura Robongholo Nanwani (Perseroda) terdiri dari inisial “R” untuk Robongholo, yang adalah nama lain dari gunung Cyclop di Sentani.“N” untuk Nanwani berasal dari bahasa Tobati yang artinya Air (Nan) Baik (Wani).

Warna Biru inisial “N” menunjukan kejernihan air terjun dari sumber air Cyclop. Sementara, warna Hijau inisial “R” berbentuk daun menunjukan alam pegunungan Cyclop yang tetap lestari. Tiga Gelombang menunjukan sinergi antara Pemerintah, Perusahaan dan Masyarakat.

Editor : Sari

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut