get app
inews
Aa Text
Read Next : Sempat Hilang Kontak, KM Banawa GT20 Ditemukan Tim SAR Dengan Kondisi Selamat

Tim Gabungan TNI-Polri Evakuasi Jenazah Korban Putusnya Jembatan Gantung ke RSUD Oksibil

Rabu, 01 Februari 2023 | 15:08 WIB
header img
Proses evakuasi jenasah korban dilakukan dengan menggunakan troli. Foto : Istimewa

JAYAPURA, iNewsJayapura.id – Tim gabungan TNI-Polri yang dipimpin Kabag Ops Kompol Septen P. Sianturi, berhasil mengevakuasi jenazah Bripda Risman Rahman anggota Polres Pegunungan Bintang ke RSUD Oksibil, yang mana korban tewas akibat putusnya jembatan gantung di Sungai Digoel Distrik Iwur, Kabupaten Pegunungan Bintang pada tanggal 28 Januari 2023 lalu.

Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, saat ditemui di Media Center Bidang Humas Polda Papua, Rabu (1/2/2023) membenarkan proses evakuasi yang dilakukan tersebut.

“Sekitar pukul 05.57 WIT, tim bergerak menuju sungai Digoel dengan menggunakan 1 Unit Mobil Patroli dan 1 Unit Ambulance RSUD Oksibil guna proses evakuasi,” ucap Kabid Humas.

Kabid Humas menambahkan, proses evakuasi jenazah korban dilakukan dengan menggunakan troli dan selanjutnya dibawa ke RSUD Oksibil menggunakan ambulans untuk dilakukan tindakan medis lebih lanjut.

“Saat ini Jenazah Bripda Risman Rahman telah dibawa ke Mushollah Cahaya Ilahi Polres Pegunungan Bintang untuk dilakukan Prosesi memandikan dan disholatkan,” jelas Kabid Humas.

Lebih lanjut dikatakan Kabid Humas, penemuan jenazah merupakan hasil pencarian di hari ke 5 para korban yang selanjutnya akan diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.

Sementara itu, untuk kedua personel Polres Pegunungan Bintang yang menjadi korban lainnya saat ini masih terus dilakukan pencarian oleh personel gabungan TNI-Polri dan Masyarakat.

 

 

Editor : Herawati

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut